Sujud Sahwi

Pernahkah kalian kelupaan saat mengejakan shalat?? 
Nah, sujud sahwi ialah sujud yang dilakukan karena kelupaan di dalam shalat.
Cara mengerjakannya pun sangat sederhana, sebagaimana melakukan dua sujud di dalam shalat. Dengan Takbir dan juga duduk diantara dua sujud.

Bacaan yang dibaca dalam sujud sahwi :
سُبْحَانَ مَنْ لاَ يَنَامُ وَلاَ يَسْهُوْ 
"Maha Suci Allah yang tidak tidur dan tidak lupa"

Adapun waktu untuk mengerjakannya yaitu setelah tahiyat akhir dan sebagai berikut :

1. Jika sekiranya ada salah satu rukun yang lupa belum dikerjakan, maka jika teringat sebelum mengerjakan rukun yang seperti itu pada raka'at berikutnya, wajiblah kembali pada rukun yang terlupakan tadi dan setelah itu barulah menyempurnakan shalat dan sebelum salam sunah sujud sahwi.

2. Apabila terlupa salah satu rukun pada shalat dan teringat akan rukun yang terlupakan itu setelah mengerjakan rukun yang serupa pada raka'at sesudahnya, maka raka'at yang sesudahnya itulah sebagai ganti yang terlupakan tadi dan segala rukun yang telah dilakukan pada raka'at yang tertinggal tadi harus dianggap seperti tidak ada. Barulah setelah itu menyempurnakan shalatnya dan tidak lupa sunah sujud sahwi sebelum salam

3. Jika yang kita lupakan itu bagian dari sunah ab'adh, maka saat kita mengingatnya kita tidak perlu kembali untuk melakukan sunah yang kita tinggalkan tadi, tetapi sebelum salam sunah  untuk sujud sahwi.

4. Apabila seseorang lupa akan bilangan sholat yang telah dia lakukan, maka dalam menyikapi hal lupa seperti itu, baginnya untuk menetapkan bilangan shalat yang ia yakini, yaitu yang lebih sedikit. Setelah itu menyempurnakan shalat dan tidak lupa sunah sujud sahwi sebelum salam.

5. Jika seseorang itu telah shalat dan teringat atau ada yang mengingatkan bahwa ada shalatnya yang terlupakan, maka hendaknya dia kembali shalat dan menambah kekurangan itu, dan sebelulm salam sunah sujud sahwi.

6. Jika seseorang telah shalat, dan sebelum shalatnya berakhir ia teringat bahwa shalat yang ia lakukan lebih raka'atnya. Maka sunahlah seblum salam untuk sujud sahwi.

7. Apabila seorang imam mengerjakan sujud sahwi, maka ma'mum pun wajib mengikuti imam untuk sujud sahwi, meski tidak tahu apa sebabnya dan meski ma'mum belum akan menyudahi shalatnya.

Oia.. ada beberapa hal juga yang harus menjadi catatan :

1. Sunah Ab'adh adalah sunah-sunah yang ada di dalam shalat yang apabila kita meninggalkannya kita dianjurkan untuk melakukan sujud sahwi

2. Sunah Haiat adalah sunah-sunah yang ada di dalam shalat yang apabila kita meninggalkannya kita tidak dianjurkan untuk melakukan sujud sahwi

Untuk mengetahui lebih jauh apa itu sunah-sunah haiat dan ab'adh, ikutilah link ini http://catatanrayi.blogspot.com/search/label/Fiqh




Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemimpin dan Narapidana

Kisah Suci

Can't Keep My Hands Off You